Upacara peringatan HUT ke-74 kemerdekaan Republik Indonesia tahun 2019 di RSUD dr. Darsono bertempat di halaman Instalasi Hemodialisis pada pukul 06.00 WIB. Diikuti oleh seluruh karyawan rumah sakit.
Upacara berlangsung hikmat kurang lebih 30 menit ini diawali dengan pengibaran bendera sang merah putih yang diiringi lagu Indonesia Raya oleh Tim Paduan Suara RSUD dr. Darsono dilanjutkan pembacaan Naskah Proklamasi oleh Kepala Bidang Pelayanan, dr. Daru Mustikoaji. Kemudian pembacaan teks Pancasila yang dibacakan oleh Inspektur Upacara. Sebagai Inspektur upacara adalah direktur RSUD dr. Darsono, dr. Iman Darmawan, M.Kes.
Pelaksanaan upacara bendera 17 Agustus 2019 ini diharapkan sebagai pengingat agar kita selalu mengenang dan melanjutkan perjuangan serta jasa para pahlawan dalam meraih kemerdekaan.