Melayani Dengan Sepenuh Hati Sidebar Button
Jl. Jend. A. Yani No.51, Krajan, Pacitan, Kec. Pacitan, Kabupaten Pacitan, Jawa Timur 63511
rsud@pacitankab.go.id
(0357) 881410

Blog Details

Blog Details Image
July 13, 2023

PKRS RSUD dr. Darsono; Deteksi Dini Kesehatan Gigi dan Mulut

Unit Promosi Kesehatan Rumah Sakit (PKRS) RSUD dr. Darsono mengadakan Penyuluhan Kesehatan Gigi dan Mulut dengan sasaran pasien dan pengunjung di Instalasi Rawat Jalan, Kamis (13/07).

Dimulai pukul 09.30 WIB, penyuluhan disampaikan oleh drg. Levina dan drg. Rere dengan materi Deteksi Dini Kesehatan Gigi dan Mulut di ruang tunggu gedung poliklinik lantai 2.

Permasalahan kesehatan gigi dan mulut bisa berupa gigi berlubang, gusi berdarah, gusi bengkak, gigi goyang, radang gusi dan jaringan penyangga gusi, dan bau mulut. Kesehatan gigi dan mulut perlu dijaga dengan cara yang benar, salah satunya dengan sikat gigi 2 kali sehari dengan pasta gigi berfluoride.

“Yang masih sering keliru di masyarakat adalah waktu sikat gigi ya, sudah betul 2 kali sehari tapi biasanya sewaktu mandi, jadi yang efektif adalah setelah sarapan dan sebelum tidur malam,” terang dr. Levina.

Tidak hanya penyampaian materi, edukasi disertai dengan memperagakan cara menggosok gigi yang baik dan benar oleh dr. Rere. “Selain gigi, kebersihan lidah juga perlu diperhatikan, jangan lupa menggosok permukaan lidah dengan gerakan lembut untuk membersihkan bakteri pada permukaan lidah,” jelasnya.

Walaupun cuaca sedang mendung, acara penyuluhan kali ini terasa hangat dengan banyaknya pertanyaan dan konsultasi dari peserta. Tak lupa untuk setiap penanya panitia menyiapkan doorprize cantik sebagai kenang-kenangan. Kegiatan ini merupakan kegiatan rutin Unit PKRS RSUD dr. Darsono dengan melibatkan unit lainnya guna upaya promotif edukatif untuk pencapaian derajat kesehatan masyarakat.
.
.
.
#rsuddrdarsono

httpss://www.instagram.com/reel/CuoPEj4rRtV/?igshid=M2MyMzgzODVlNw==

Tag Here

Leave a comment